Kamis, 18 April 2013

Tidur Ala Taruna BP2IP Tangerang

Tidur Ala Taruna BP2IP Tangerang - Tepat selesai sholat subuh,kesibukan di BP2IP TANGERANG sudah mulai terlihat di mana para tarunanya sudah menjalankan kegiatan exstranya dengan latihan lari pagi ,karateka,maupun olah raga dan baris berbaris lainya.Dengan bertelanjang dada mereka bernyanyi dan berbaris tampa sarapan dulu dan tepat jam 6 pagi mereka segera mandi dan apel pagi tepat waktu. Setelah apel pagi mereka langsung ke asrama dan mempersiapkan mata kulian bagi yang penjenjangan ant3 dan pembentukan ant4.Belajar dan belajar itulah motonya,dan akan selesai bila waktu matahari tepat diatas ubun ubun.rehat sebentar dan memulai aktipitas makan siang yang terlebih dulu lari siang beberapa kali putaran untuk menjaga kondisi badan,(bagiku mungkin cara menghemat makanan supaya lapernya para taruna sedikit mereda setelah lari siang dan berkeringat hehehehehe). jam setengah dua mereka masuk kelas lagi,sampai berita ini di turunka baru sebagian kelas yang ber AC,bayangkan panasnya di bp2ip tangerang yang di tepi laut itu.Karna dosen belum datang atau dosen banyak kesibukan (maklum dosen di sini banyak rangkap jabatan karna dosenya tak sebanding anak didiknya sehingga pelajaran banyak yang tabrakan dan kedodoran)ini di maamfaatka mereka untuk istirahat di kelas dengan tidur bersandarkan bangku kelas. Padatnya jadwal kegiatan mereka memaklumi betapa lelahnya fisik mereka ,untung mereka masih berusia belasan dan masih muda hingga daya tahan mereka masih bisa menjalani semua itu.setelah sore bukan langsung pulang mereka berlari lagi untuk mendapatkan jatah makanan yang cukup memenuhi gizi sewaktu ku coba intip apa menu mereka.setelah magrib,mandi dan istirahat sejenak ,di lanjutin dengan pelajaran exstra yaitu latihan musik,dram band sekolahan maupun olahraga putsal atau acara yang wajib tentunya jaga malam. aku salut pada kalian hai jiwa jiwa yang mau menimba ilmu untuk masa depan. yang dapat ku ambil `KALAU KITA TEKUN MENJALANI SEMUA DENGAN RASA IKHLAS PASTI SEMUA YANG KITA PEROLEH AKAN BERMAMFAAT NANTINYA.walau biasanya tidak kita sadari bahwa yang kita lakukan adalah dampak dari ilmu yang kita peroleh di waktu sebelumnya yang kita anggap remeh dan kita pandang untuk apa,waktu kita di suruh melakukanya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar